Pengenalan Diri

 


Selamat pagi semuanya sudah lama saya tidak update artikel di blog ini, nah pada kesempatan kali ini saya tidak akan update sesuai tema dari blog ini melainkan saya akan memperkenalkan diri saya sendiri, mari mengenal lebih jauh siapa penulis di blog ini.

Perkenalkan nama saya Fahal Fauzy Hadimalik saya lahir pada tanggal 05 Februari 2001 di kota Bandung, Saat ini saya masih tinggal di kota Bandung. Saya lulusan dari SMK PU Negeri Bandung dengan mengambil jurusan Teknik Kendaraan Ringan pada tahun 2019 dan saat ini saya sedang manjalin study di STMIK AMIK Bandung di sana saya mengambil jurusan Teknik Informasi. STMIK Amik Bandung memiliki 3 Jurusan yaitu Teknik Informatika, SIstem Informasi, dan Desain Komunikasi Visual. Kenapa saya mengambil jurusan Teknik Informatika di STMIK AMIK Bandung karena saya suka dengan dunia Informatika atau dunia teknologi dan jarak antara rumah saya dengan kampus terbilang lumayan dekat.

Saat ini kegiatan saya yaitu kulian secara Online dan menulis artikel lagi tapi bukan di blog ini melainkan di blog satunya lagi, jika kalian ingin berkunjung bisa langsung cari di google Crewnesia atau kalian bisa klik disini di blog ini saya menyajikan artikel - artikel tentang yang saya pelajari di STMIK AMIK Bandung dan Informasi - informasi mengenai dunia teknologi.

Alasan saya untuk kembali nulis artikel lagi bisa dibilang untuk mengisi waktu luang, memberikan ilmu yang saya dapatkan di STMIK AMIK Bandung bagi para pembaca di blog saya dan mencari penghasilan dari Google Adsense. Mungkin blog ini saya akan update 1 Bulan 2 - 3 Artikel mulai saat ini mungkin bagi kalian ada yang mau pasang artikel kalian blog ini silahkan saja pastinya tidak dipungut biaya alias gratis.

Bagaimana jika saya ingin pasang artikel di Blog Crewnesia dan apakah ada biayanya??

Bisa saja, mungkin untuk saat ini saya akan memberikan kesempatan untuk kalian yang ingin pasang artikel di Crewnesia secara gratis, tetapi untuk kedepannya akan dikenakan Biaya.

Kira - kira berapa biaya untuk pasang artikelnya dan berapa lama upload artikel secara gratis di Crewnesia??

Untuk berapa lamanya saya masih belum tau sampai kapan bagi para penulis yang ingin upload artikel di Blog saya dan untuk berapa biaya yang akan saya pasang bagi kalian yang ingin upload artikel di blog Crewnesia.

Perbedaan upload artikel di Sahabatgadget dan Crewnesia apa??

Jelas berbeda karena saya akan lebih fokus terhadap blog Crewnesia dalam kegiatan meningkatkan DA dan PA pada blog Crewnesia dan akan lebih sering dipromosikan artikel kalian yang berada di Sosial Media Crewnesia sedangkan Sahabatgadget akan saya update tergantung mood yang saya miliki.

Kesimpulan

Nama saya Fahal Fauzy Hadimalik saat ini saya sedang menjalin study di STMIK AMIK Bandung dan saat ini saya sedang kuliah secara online dan mencoba untuk menulis artikel lagi di Blog Crewnesia untuk mengisi waktu luang, membagikan ilmu yang saya dapatkan di kampus dan mencari penghasilan dari Google Adsense atau melakukan Guest Post untuk meningkatkan kualitas dari Blog saya miliki.

Mungkin hanya cukup segini yang bisa saya sampaikan untuk Pengenalan Diri saya ini, bagi kalian yang mungkin ingin kuliah di STMIK AMIK Bandung kalian bisa mendapatkan informasi lebih lanjutnya disini STMIK AMIK Bandung.

Related Posts

There is no other posts in this category.

Subscribe Our Newsletter

0 Response to "Pengenalan Diri"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel